Software inteligensi bisnis (BI)
Software inteligensi bisnis membantu mengekstrak informasi yang dapat ditindaklanjuti dari data Anda untuk membuat keputusan yang lebih baik dan menyusun strategi yang ampuh. Dengan alat BI, seperti Zoho Analytics, Anda dapat memperoleh gambaran yang lebih baik tentang bisnis Anda. Software BI membantu Anda memahami situasi bisnis, mengidentifikasi kebutuhan pengambilan tindakan, dan memutuskan tindak lanjut yang diperlukan. Semuanya berdasarkan tren dan pola data.
Daftar gratisApa itu software Inteligensi Bisnis (BI)?
Pertama, kita akan mulai dengan pengertian inteligensi bisnis (BI).
Software inteligensi bisnis yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda
Pahami data Anda dengan lebih baik
Pelajari informasi penting dari data bisnis Anda dengan visualisasi data serta ketahui tren dan pencilan data yang mendasarinya dalam waktu yang lebih singkat.
Analisis kinerja bisnis
Ukur dan pantau kinerja bisnis Anda dengan teknologi analisis data yang canggih dan mendetail serta dapatkan informasi yang dapat ditindaklanjuti.
Kembangkan bisnis Anda
Kembangkan bisnis Anda lebih jauh dengan memperkirakan pertumbuhan bisnis, membuat keputusan yang tepat waktu, dan merencanakan atau meninjau kembali strategi Anda.
Siapa yang harus menggunakan Software Inteligensi Bisnis (BI)?
Software BI dapat digunakan oleh siapa saja yang ingin menganalisis data. Namun, bagian manajemen organisasilah yang paling banyak menggunakannya. Software BI membantu pengguna—mulai dari manajer hingga CEO dan pendiri perusahaan—mengambil keputusan yang tepat berdasarkan data.
- Berbagai Jenis Bisnis
- Berbagai Departemen
Berbagai Jenis Bisnis
1. Usaha Kecil dan Menengah
Dahulu software BI mahal dan hanya digunakan oleh perusahaan besar. Namun, solusi software Inteligensi Bisnis (BI) Cloud saat ini sudah sangat terjangkau bagi usaha kecil dan menengah (UKM). UKM semakin memanfaatkan fakta ini, dan menggunakan solusi BI di cloud
2. Usaha Besar
Seperti kata pepatah, “Data adalah bahan bakar baru.” Perusahaan besar menggunakan software analisis Inteligensi Bisnis (BI) untuk terus mengumpulkan dan menganalisis data dari seluruh aplikasi dan database yang mereka gunakan.
Berbagai Departemen
1. Penjualan
Bagaimana jalur penjualan untuk beberapa bulan ke depan? Siapa perwakilan penjualan saya yang berkinerja terbaik dan terbawah? Wilayah dan produk mana yang harus saya fokuskan untuk memaksimalkan keuntungan? Manajer penjualan dapat menjawab pertanyaan-pertanyaan ini dengan analisis penjualan yang dihasilkan dari solusi software BI.
2. Pemasaran
Profesional pemasaran menjalankan banyak kampanye pemasaran di banyak saluran. Seberapa efektif setiap kampanye ini, bagaimana kinerja metrik pemasaran seperti kunjungan ke halaman pendaftaran, atau lima wilayah, produk, dan layanan mana yang berkinerja terbaik—ini semua merupakan pertanyaan yang ingin dijawab oleh pemasar. Temukan jawaban atas pertanyaan-pertanyaan tersebut melalui analisis pemasaran
3. Keuangan
Para profesional keuangan cerdas setingkat CFO ingin melihat hal yang lebih jauh daripada yang dapat disajikan oleh neraca, arus kas, dan laporan laba rugi. Mereka kini punya pertanyaan yang mendalam seputar data keuangan mereka. Analisis keuangan dapat memberikan jawaban yang diperlukan atas pertanyaan-pertanyaan tersebut.
4. Sumber Daya Manusia & Perekrutan
Manajer SDM harus mengetahui jumlah orang yang direkrut, jumlah karyawan yang meninggalkan organisasi, pemanfaatan tenaga kerja yang efektif, tren produktivitas, dan banyak lagi. Agen perekrutan perlu memantau metrik, seperti waktu rata-rata untuk mengisi posisi pekerjaan, rasio seleksi, biaya yang dikeluarkan per perekrutan, tingkat penerimaan penawaran, dan tahap perekrutan yang efektif.
5. Manajemen proyek
Manajer proyek perlu melacak dan memantau tugas, presensi, dan informasi tagihan untuk mengukur efektif tidaknya ROI. Dengan analisis manajemen proyek, semua metrik tersebut akan mudah terlacak sehingga proyek pun dapat dipastikan berjalan sesuai jadwal.
6. Operasional
Biaya operasional—atau admin—merupakan bagian penting dari setiap neraca organisasi di mana saja. CFO harus selalu mengawasi pengeluaran admin, karena segala kebocoran dalam hal ini akan membahayakan kinerja perusahaan.
Manfaat menggunakan perangkat lunak BI
Mengapa bisnis menggunakan perangkat lunak BI? Mengapa Anda harus menggunakan perangkat lunak BI? Mari simak beberapa manfaatnya:
Mengolah data dalam jumlah besar
Baik itu gigabyte atau petabyte, olah data mentah Anda menjadi laporan grafik yang dapat diartikan.
Visualisasikan segala data
Buat visualisasi untuk jenis data apa pun dengan bantuan software visualisasi data hanya dengan beberapa kali klik untuk menyeret dan meletakkan data.
Prinsip versi tunggal
Lihat semua data Anda di satu tampilan lengkap, bukan di beberapa spreadsheet terpisah.
Wawasan yang dapat ditindaklanjuti
Tentukan penyebab masalah dan temukan tindak lanjut yang harus Anda ambil untuk memperbaikinya.
Optimalkan operasi bisnis
Optimalkan metode dan proses bisnis Anda, berdasarkan visualisasi yang Anda hasilkan.
Kembangkan bisnis Anda
Identifikasi area pertumbuhan bagi bisnis Anda—wilayah geografis mana yang menjadi fokus, produk atau kategori mana yang dapat menghasilkan lebih banyak pertumbuhan, dan banyak lagi.
Potong biaya
Identifikasi pengeluaran mana yang tidak perlu membuat bisnis Anda rugi, dan hentikan.
Dengan software BI, Anda akan memperoleh
40%
Meningkatkan produktivitas
33%
Peningkatan pendapatan
40%
Penghematan waktu untuk pembuatan laporan
35%
Peningkatan ROI
26%
Penurunan biaya
35%
Memangkas waktu respons
Fondasi perangkat lunak BI
- Kumpulkan
data dari beberapa sumber
- Siapkan
Data Anda
- BI
- Visualisasikan
melalui kolaborasi
- Berbagi
visualisasi
Fitur Utama Alat BI kami
1. Kumpulkan data dari beberapa sumber
Data terdapat di mana saja—dalam bentuk file, URL feed web, database (baik offline maupun di cloud), aplikasi bisnis, dan banyak lagi. Dengan software inteligensi bisnis kami, Anda dapat terhubung dengan data dari 250+ sumber data.
2. Visualisasikan data dan temukan informasi baru
Software BI yang baik memungkinkan Anda memvisualisasikan data dengan berbagai cara. Akan ada banyak opsi untuk dipilih—mulai dari jenis bagan, palet warna, widget, tema, hingga font.
3. Lakukan analisis dan pengukuran mandiri
Kini data dilihat sebagai komoditas demokratis di seluruh organisasi. Meski sebuah departemen dapat memiliki data, semua orang di seluruh organisasi perlu mengaksesnya agar data itu dapat dianalisis untuk kebutuhan mereka. Dengan Zoho Analytics, pengguna bisnis mana pun dapat melakukan analisisnya sendiri dengan mudah.
4. Bagikan laporan dan berkolaborasi dengan tim
Berkolaborasi dengan rekan dan klien jadi mudah karena Anda dapat berbagi laporan dan dasbor dengan mereka. Dengan kontrol akses yang ketat, atur siapa yang dapat melihat dan tindakan apa yang dapat dilakukannya. Selain itu, Anda juga dapat melakukan percakapan mengenai visualisasi yang dibuat.
5. Lengkapi analisis dengan AI
Dahulu AI bukanlah fitur penting untuk software BI. Namun, dengan teknologi seperti pembelajaran mesin (ML) dan pemrosesan bahasa alami (NLP), AI menjadi fitur wajib karena membantu pengguna menghasilkan laporan dan informasi dengan lebih mudah. Zoho Analytics dilengkapi dengan teknologi modern seperti ini yang terkait dengan analisis tambahan, untuk membantu Anda menemukan lebih banyak informasi.
6. Akses BI di mana saja
Dapat mengakses software BI Anda dari segala perangkat sudah menjadi suatu keharusan. Hal ini memungkinkan Anda untuk selalu mengikuti kabar terkini, di mana pun Anda berada. Laporan dan dasbor dapat diakses dari perangkat pilihan Anda menggunakan aplikasi BI seluler kami.
Coba software BI kami sekarang juga, dan dorong bisnis Anda dengan informasi yang bermakna
Zoho Analytics membantu bisnis mengolah dan menganalisis data dalam jumlah besar setiap hari, memungkinkan pengguna bisnis membuat keputusan tepat. Daftar uji coba gratis selama 15 hari dan pelajari hal apa saja yang dapat Anda lakukan secara mandiri dengan software dasbor BI, seperti Zoho Analytics.
Daftar gratisTopik lainnya untuk dijelajahi
Software analisis data
Ketahui selengkapnyaPerangkat lunak visualisasi data
Ketahui selengkapnyaApa itu analitik data?
Ketahui selengkapnyaApa itu visualisasi data?
Ketahui selengkapnyaApa itu inteligensi bisnis?
Ketahui selengkapnyaApa itu analisis big data?
Ketahui selengkapnyaApa itu analisis tertanam?
Ketahui selengkapnya