Resep Sukses Bisnis Ala Zoho yang Patut Anda Tiru

Mengikuti filosofi yang serupa dengan yang diuraikan dalam buku terlaris dunia Simon Sinek, Start with Why, Zoho telah meraih kesuksesan dengan tetap setia pada tujuannya daripada hanya berfokus pada keuntungan. 

Novel karya Sinek, yang tetap sangat populer selama lebih dari satu dekade, membahas mengapa beberapa perusahaan lebih berinovasi dan sukses daripada yang lain, dan mengapa mereka terus menerus dapat mengulangi kesuksesan. Apa resep sukses bisnis mereka?

Jawaban sederhananya: “Karena dalam bisnis, bukan soal apa yang Anda lakukan, namun yang lebih penting adalah mengapa Anda melakukannya.”

Mulailah dengan alasan 

Ini adalah praktik umum bagi perusahaan untuk mengukur kesuksesan dengan pertumbuhan modal yang konvensional. Di Zoho, kami telah mendefinisikan pemahaman yang lebih luas tentang modal. Secara langsung, Zoho menjual software bisnis. Namun, bukan itu yang mendorong kami sebagai sebuah organisasi. 

Seperti yang dinyatakan oleh CEO kami, Sridhar Vembu, “Zoho juga mencakup definisi modal perusahaan secara luas, yang jauh melampaui neraca dan buku besar aset kami." 

Modal sejati Zoho juga meliputi budaya, keterampilan, dan dedikasi bersama orang-orang yang membentuk organisasi kami.

Untuk menjalankan perusahaan yang sukses, penting untuk tidak terjebak pada inti bisnis Anda, karena bukan ini yang menginspirasi orang. Tujuan dan budaya Anda menginspirasi loyalitas. 

Seperti yang novel Sinek sarankan, “karyawan yang terinspirasi akan membuat perusahaan lebih kuat dan ekonomi lebih kokoh.” Di Zoho, kami memastikan nilai-nilai kami diterapkan ke dalam struktur seluruh perusahaan kami.

Tentukan tujuan Anda

Dalam semangat kemitraan dengan tujuan jangka panjang kesuksesan bersama bagi perusahaan dan pelanggan, kami ingin menjaga agar produk kami tetap terjangkau.

“Jika pengguna kami berkembang, kami juga akan berkembang,” kata Vembu. “Jika mereka tumbuh, kami juga akan tumbuh. Ketika kesopanan lebih penting daripada keuntungan, ini akan terlihat jelas dalam budaya perusahaan Anda, dalam hubungan pelanggan Anda, dan dalam bagaimana serta mengapa Anda membuat keputusan besar.”

Jelas mendeskripsikan "kenapa"

Sebagai pemilik bisnis, apakah Anda benar-benar tahu mengapa pelanggan memilih merek Anda dan mengapa karyawan Anda bekerja untuk Anda? Jika Anda tidak mendapat jawaban yang jelas, sekarang saatnya untuk mengevaluasi kembali tujuan bisnis Anda. 

Banyak bisnis tidak dapat mencapai kesuksesan karena mereka membuat keputusan berdasarkan asumsi yang salah tentang apa yang mendorong kesuksesan mereka.

Pahami otak manusia

Pelanggan

Penting untuk diingat bahwa orang tidak membeli apa yang Anda lakukan. Mereka membeli "kenapa" Anda melakukannya. Pelanggan membeli software bisnis kami karena kami berbeda. Zoho menghadirkan sentuhan manusia, sebuah koneksi nyata dalam dunia daring.

Kami membangun hubungan dengan pelanggan dan karyawan kami hingga mereka menjadi anggota keluarga Zoho. Mereka menjadi bagian dari sesuatu yang lebih besar daripada teknologi itu sendiri. Kita semua membentuk ekosistem terintegrasi yang meningkatkan ekonomi di seluruh dunia. 

Menyelaraskan dengan filosofi Sinek, melihatnya dari perspektif biologis dan berdasarkan evolusi perilaku manusia, orang-orang tertarik pada organisasi yang mampu membuat mereka merasa menjadi bagian dari organisasi itu. 

Jika Anda ingin mendapatkan pelanggan setia, Anda harus memenangkan hati mereka sebelum memenangkan pikiran mereka. Dan itulah mengapa Anda harus mulai bisnis dengan alasan Anda.

Para karyawan

Penelitian menunjukkan, orang yang datang untuk bekerja dengan tujuan yang jelas cenderung tidak mudah menyerah, karena misi yang kuat memotivasi mereka. Di Zoho, kami bersemangat untuk mengembangkan imajinasi, mendobrak batasan, dan mencapai level baru lewat produk kami. 

Untuk mencapai terobosan dalam teknologi, karyawan kami harus menantang diri mereka sendiri. Itu berarti bangkit dari setiap kesalahan dan memilih belajar dari kegagalan untuk meningkatkan diri dan tumbuh.

Seperti yang dijelaskan Sinek, jika karyawan mengadopsi pola pikir yang sama dengan organisasi, mereka akan bekerja ekstra “untuk mengeksplorasi, mencipta, berinovasi, maju, dan yang lebih penting, melakukannya lagi dan lagi dan lagi.” Justru dedikasi dari karyawan kami inilah yang membuat Zoho sukses.

Untuk informasi lebih lanjut tentang nilai dan keyakinan yang mendorong organisasi kami, kunjungi: https://www.zoho.com/25/values-convictions/

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Kode bahasa komentar.
Dengan mengirimkan formulir ini, Anda setuju dengan pemrosesan data pribadi sesuai dengan Kebijakan Privasi.

Postingan Terkait