Pahami perilaku audiens dengan pengujian A/B

Bagaimana jika Anda dapat meningkatkan rasio konversi dengan mengetahui pesan mana yang paling relevan dengan audiens Anda dan kapan mereka paling mungkin melihatnya? Dengan Zoho Campaigns, Anda dapat menggunakan pengujian A/B untuk menyampaikan pesan yang tepat pada waktu yang tepat, mengirim berbagai versi kampanye kepada setiap segmen audiens Anda, dan mengetahui pesan mana yang berkinerja terbaik.

MULAI

Hilangkan spekulasi dari persamaan

Dengan alat bantu pengujian A/B kami yang ekstensif, Anda dapat memperoleh wawasan yang diperlukan untuk menyempurnakan kampanye saat ini maupun kampanye mendatang.

Pahami perilaku audiens dengan pengujian A/B di Zoho Campaigns

Cobalah berbagai variabel pengujian

Perubahan kecil dalam kampanye email Anda bisa menciptakan dampak besar. Pilih variabel kampanye untuk diuji, seperti baris subjek, nama pengirim dan alamat email, atau konten pesan dan lihat mana yang mendapatkan tanggapan terbaik dari audiens Anda.

Dapatkan analisis dari laporan

Laporan memperlihatkan kepada Anda cara audiens berinteraksi dengan setiap versi kampanye, sehingga Anda dapat menemukan email berkinerja terbaik yang harus disampaikan ke audiens Anda yang lain. Bandingkan jumlah orang yang membuka pesan Anda dan mengklik tautan dalam setiap versi kampanye Anda.

Ambil kendali atas pengujian Anda

Pilih ukuran audiens pengujian Anda dan lama waktu pengujian. Setelah menyelesaikan pengujian A/B, Zoho Campaigns dapat secara otomatis mengirimkan email yang berkinerja terbaik kepada seluruh audiens Anda. Atau, analisis laporan secara manual, lalu kirim email yang lebih baik ke pelanggan lain di milis Anda.